KpopIndo

Portal Berita Dunia Hiburan Korea

Sungjae Belum Kepikiran Tinggalkan 'WGM'

Sungjae Belum Kepikiran Tinggalkan 'WGM'

KpopIndo - "We Got Married" kerap diterpa isu soal hengkangnya para member. Setelah Kwak Si Yang disebut-sebut bakal hengkang kini Sungjae juga ikut dipertanyakan. Soal itu, Sungjae mengaku masih enjoy di "WGM".

Dalam wawancara comeback BTOB, Sungjae mengungkapkan ia belum memiliki keinginan untuk melepaskan "WGM". Ia tak pernah memikirkan untuk hengkang karena begitu menikmati momen kebersamaan dengan Joy Red Velvet di sana. "Aku tidak pernah sekalipun punya pikiran untuk meninggalkan acara itu," ucap Sungjae.

"Kurasa kami akan keluar ketika waktunya sudah tiba. Aku masih menjalaninya dengan bahagia hingga sekarang," lanjutnya. "Penonton senang melihat kali dan kuharap aku bisa menunjukkan pesona Bbyu couple. Aku tidak punya pikiran lainnya."

Sungjae kemudian ditanyai apakah juga membicarakan soal isu hengkang ini dengan Joy. Sayangnya, aktor drama "School 2015" itu malah mengatakan tidak berkomunikasi dengan istri virtualnya. "Kami tidak saling kontak di luar acara. Kurasa aku akan sedih banget kalau nanti keluar dari 'WGM'," imbuhnya.

Sumber : wowkeren.com
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Sungjae Belum Kepikiran Tinggalkan 'WGM'"

 
Copyright © 2015 KpopIndo - All Rights Reserved
Template By Kunci Dunia
Back To Top